Profil

Profil

Izza Mafruhah lahir di Jogjakarta 23 Maret 1972. Putri Ketiga dari bapak  KH Drs. Masrur Abdul Nasser, SU. Saat ini bekerja sebagai dosen di FEB Universitas Sebelas Maret Surakarta. Menyelesaikan studi S1 di IESP FE UNS tahun 1994, S2 di FE UGM tahun 2000 dan S3 pada PDIE FEB UNDIP tahun 2019. Bakat dan Hobby menulis sudah dimulai sejak kecil ketika menjadi juara dalam lomba menulis Geguritan (Puisi Bahasa Jawa) tingkat SMP di Magelang, dilanjutkan berbagai lomba penulisan sampai kuliah. Aktivitas penelitian DIKTI dimulai tahun 1996 ketika memperoleh hibah Penelitian Dosen Muda DIKTI. Penelitian dan Pengabdian yang dilakukannya cukup banyak baik yang kompetetif DIKTI maupun bekerja sama dengan Kementerian Lembaga, Pemerintah Propinsi dan Pemerintah Kabupaten/ Kota.  Pengabdian Kepada Masyarakat juga banyak dilakukan dengan menggandeng berbagai pihak salah satunya melalui Corporate Community Responsibility (CCR) maupun Corporate Social Responsibility (CSR) khususnya dalam pengembangan Ekonomi Ramah Lingkungan. Saat ini sedang melakukan inisiasi Greenish Channel, sebuah channel penelitian dan pengabdian masyarakat yang memperhatikan pengelolaan limbah. Selain itu, aktif dalam berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan khususnya dalam bidang Parenting, Budaya Literasi dan Manajemen Keuangan Keluarga. Read more..

 

Nurul Istiqomah, SE., M.Si lahir di Klaten, 1 Juni 1980. Putri pertama dari Bapak H. Faruq Harun Al Rasyid menyelesaikan Pendidikan S1 dari Program Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi UNS pada tahun 2002, S2 dari Magister Sains FEB UGM tahun 2005, dan sekarang sedang menempuh kuliah S3 pada Program Doktoral Ilmu Ekonomi FEB UNS. Saat ini tergabung dalam Riset Group Green Economy and Sustainable Development yang ada di FEB UNS. Ketertarikannya pada bidang penelitian dan pengabdian dimulai ketika lolos dalam beberapa hibah kompetitif baik dalam lingkup lokal atau skala nasional. Kajian yang dilakukan juga bekerja sama dengan beberapa pemerintah daerah pada tingkat kabupaten/ kota maupun propinsi. Bidangyang ditekuni mengenai kajian potensi pajak dan retribusi daerah, kemiskinan, pemberdayaan masyarakat, peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia. Pengabdian yang dilakukan ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat seperti pengelolaan limbah rumah tangga, meningkatkan potensi berbasis kekayaan lokal yang dimiliki oleh suatu daerah, warisan budaya lokal berupa batik maupun mengenai manajemen keuangan sederhana, brand awareness serta pemasaran produk UMKM. Read more..

 

Nunung Sri Mulyani, Staff Pengajar pada Program Studi Ekonomi Pembangunan FEB UNS. Lahir di Sragen, 5 Agustus 1958. Pendidikan terakhir yang ditamatkan Magister Ekonomi Studi Pembangunan FEB UNS. Mengampu mata kuliah ekonomi mikro semenjak tahun 1986. Saat ini bergabung dalam Riset Group Green Economy and Sustainable Development. Penelitian dan pengabdian masyarakat yang ditekuni mengenai kewirausahaan, ekonomi daerah, pemberdayaan masyarakat serta pengembangan UMKM, serta aktif sebagai trainer untuk motivasi diri dan pengembangan usaha. Read more..

 

 

 

 

Evi Gravitiani Lahir di Jogjakarta 5 Juni 1973 dan merupakan putri pertama dari Ir. Martoyo.
Saat ini bekerja sebagai dosen di Prodi Ekonomi Pembangunan, Universitas Sebelas Maret Surakarta. Evi Menyelesaikan program Sarjana di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNS pada tahun 1995, memperoleh gelar Master dan Doktor pada Universitas Gadjah Mada dengan spesialisasi Ekonomi Lingkungan. Aktivitas Penelitian dan Pengabdian Masyarakat banyak dilakukan di bidang Lingkungan baik pada level regional, nasional maupun Internasional dengan bekerjasama dengan berbagai instansi pemerintah maupun swasta. Tulisan-tulisan Evi banyak diterbitkan oleh jurnal nasional terkreditasi maupun jurnal internasional Bereputasi. Selain dalam bidang penulisan Evi juga menjadi salah satu assessor Prodi pada BANPT Kemendikbud BRIN Saat ini Evi tinggal di Sedayu Bantul Jogjakarta

 

 

Dewi Ismoyowati lahir di Surakarta, 29 November 1986. Putri Kedua dari bapak Drs. Lilik Dwi Sunardianto, M.EC. Saat ini bekerja sebagai dosen di FEB Universitas Sebelas Maret Surakarta. Menyelesaikan studi S1 di IESP FE UNS tahun 2008, S2 di MEP UGM tahun 2012. Saat ini tergabung dalam Riset Group Green Economy and Sustainable Development yang ada di FEB UNS.Aktivitas penelitian dimulai sejak tahun 2013 setelah menjadi dosen melalui hibah Penelitian dan Pengabdian yang dilakukannya cukup banyak baik yang kompetetif DIKTI, PNBP UNS maupun bekerja sama dengan Kementerian Lembaga, Pemerintah Propinsi dan Pemerintah Kabupaten/ Kota.  Pengabdian Kepada Masyarakat juga banyak dilakukan dengan menggandeng berbagai pihak salah satunya melalui Corporate Community Responsibility (CCR) maupun Corporate Social Responsibility (CSR) khususnya dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pengembangan Ekonomi Ramah Lingkungan.