Pengantar Ekonomi Makro Bab III

BAB III
MODEL KESEIMBANGAN PENDAPATAN DALAM
PEREKONOMIAN


Sebelum membahas lebih jauh mengenai beberapa model keseimbangan
pendapatan baik dalam perekonomian dua sektor, tiga dan empat sektor akan dibahas terlebih dahulu mengenai konsumsi, tabungan, investasi dan eksport – import.


A. FUNGSI KONSUMSI
Adalah suatu fungsi yang menunjukkan hubungan antara variabel pendapatan
nasional ( Y ) dengan variabel konsumsi ( C ). Fungsi konsumsi menurut JM Keynes
dirumuskan sebagai
C = Co + cY
Karakteristik Fungsi Konsumsi Keynes adalah :

  • Besarnya pengeluaran konsumsi ( C ) dipengaruhi secara positif dan searah oleh
    besarnya pendapatan
  • Merupakan fungsi konsumsi jangka pendek, ditunjukkan adanya konsumsi
    otonom ( Co ) yaitu
    1. Pengeluaran konsumsi pada saat pendapatan sama dengan nol ( 0 )
    2. Pengeluaran konsumsi yang tidak dipengaruhi oleh pendapatan
  • c = Marginal Propensity to Consume ( MPC ) yaitu besarnya kecenderungan
    perubahan konsumsi ketika pendapatan berubah (  C / Y ). 0 < c < 1, atau
    MPC positif tapi kurang dari 1. (Ini berdasarkan Fundamental Psychological
    Law). Dimana c merupakan slope kurva konsumsi.
  • Y adalah pendapatan yang siap dibelanjakan atau disebut disposible income
    yaitu Y d = Y – tax + subsidi
  • Average Propensity to Consume atau kecenderungan rata – rata untuk
    berkonsumsi .
    APC = C / Y = Co + cY = c + Co / cY
    Y
    1. Besarnya APC tidak konstan, tetapi membesar dengan semakin besarnya C
    2. Dalam jangka pendek APC > MPC
    3. APC ( pada satu tingkat pendapatan ) adalah slope garis yang dibuat dari titik origin ke suatu titik pada kurva konsumsi ( pada tingkat pendapatan tertentu
  • Fungsi konsumsi jangka panjang Keynes mempunyai sifat – sifat sebagai berikut:
    1. Fungsinya C = kY
    2. MPC = APC
    3. MPC jangka panjang > MPC jangka pendek
    4. Tidak ada autonomous consumption, karena dalam jangka panjang apabila tidak ada pendapatan maka tidak bisa berkonsumsi.

Download Materi

https://drive.google.com/file/d/1nZVosZnm8L4v087b6bQ9KCUMeukBJvQU/view?usp=sharing