Pengantar Ekonomi Makro Bab IV

BAB IV
UANG DAN BANK


I. PENDAHULUAN
Perekonomian dunia berjalan dengan sangat pesat, hampir seluruh negara di berbagai belahan dunia mengembangkan diri dengan memajukan kegiatan – kegiatan ekonominya. Ukuran dari berhasil tidaknya suatu proses kegiatan ekonomi ditunjukkan oleh besarnya produk domestik bruto, pendapatan perkapita, pertumbuhan ekonomi, tingkat inflasi, pengangguran dan sebagainya. Namun pemegang peranan dalam perekonomian tersebut , uang, sangat sedikit disinggung dalam pembahasannya. Uang merupakan variabel yang sangat besar kekuatannya dan paling berguna dalam kegiatan perekonomian. Tingkat inflasi, kebijakan fiskal dan terlebih lagi moneter juga bertumpu pada bagaimana agar uang bisa seimbang dan berguna bagi pertumbuhan ekonomi.

Secara mikro kita bisa melihat bahwa setiap orang di dunia ini bekerja tanpa mengenal lelah untuk mendapatkan uang, status seseorang lebih sering ditunjukkan dengan seberapa banyak kekayaan uang yang dimilikinya. Dengan memiliki uang dalam jumlah yang melimpah maka seseorang akan memperoleh berbagai kemudahan. Sehingga tidak jarang terjadi banyak tindakan kriminalitas yang didasari oleh uang. Namun jarang sekali masyarakat yang memikirkan bahwa uang yang sangat berarti tersebut tidak diciptakan Sim Salabim dalam satu malam saja. Uang telah melewati proses evolusi yang sangat panjang dan berlangsung berabad – abad mengikuti umur bumi. Perkembangan di mulai dari barter, uang komoditi, uang kertas dan kemudian uang giral .

Download Materi

https://drive.google.com/file/d/1nvTlmmcGFzzc2g4Ev7ApGcJJLUB0iOoH/view?usp=sharing